Korban Rabies di Bali Berjatuhan, Dinkes Catat 34.858 Gigitan & 22 Kasus Kematian

Kamis, 16 Februari 2023 – 17:51 WIB
Korban Rabies di Bali Berjatuhan, Dinkes Catat 34.858 Gigitan & 22 Kasus Kematian - JPNN.com Bali
Petugas Dinas Pertanian Buleleng melakukan vaksinasi ke seekor anjing untuk mencegah penyebaran rabies. Foto: bulelengkab

Kadinkes menambahkan pemberian VAR akan berjalan seiring dengan pemantauan terhadap anjing yang menggigit.

Apabila anjing tersebut tetap hidup maka vaksinasi diberikan sebanyak dua kali, sementara apabila anjing mati maka akan diberikan empat kali, yaitu hari pertama, ketiga, ketujuh, dan 14 setelah gigitan.

"Pasti tidak akan rabies (dengan VAR). Kalau kita digigit anjing rabies, disuntik empat kali, yakin tidak akan rabies.

Ini gratis asal ke faskes pemerintah, jangan ke rumah sakit swasta, disuruh bayar, mahal.

Sekali suntik Rp 2 jutaan, kemarin ada yang diminta Rp 40 juta," paparnya.

Kadinkes juga mengimbau kepada desa adat yang ada di Bali mengimbau agar membuat pararem atau aturan adat mengenai anjing peliharaan atau anjing liar.

Langkah ini diambil sehingga penanganannya akan cepat karena langsung bersinggungan dengan masyarakat. (lia/JPNN)

Korban rabies di Bali masih terus berjatuhan, Dinkes mencatat pada 2022 lalu terjadi 34.858 gigitan & 22 kasus kematian

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News