Update Proyek Penataan Kawasan Pura Besakih: Tinggal Relief, Rampung Februari 2023

Sabtu, 14 Januari 2023 – 11:54 WIB
Update Proyek Penataan Kawasan Pura Besakih: Tinggal Relief, Rampung Februari 2023 - JPNN.com Bali
Proyek penataan kawasan Pura Agung Besakih di Rendang, Karangasem, Bali masih terus dikebut. Foto: ANTARA/HO-Kementerian PUPR/am.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Pimpinan proyek Fajar Titiono mengatakan penataan kawasan Pura Besakih, Rendang, Karangasem, Bali ditarget tuntas awal Februari 2023.

Menurut Fajar, pekerjaan yang belum selesai akan tuntas akhir Januari atau paling lambat awal Februari 2023.

Proyek penataannya saat ini tinggal tahap akhir pada pembuatan hiasan relief.

“Sekarang semuanya sudah bisa difungsikan dengan baik, hanya beberapa yang masih dikerjakan, yakni Pergola, Taman Padma Bhuana dan beberapa titik relief di area Bencingah.

Bagian relief ini dikerjakan oleh rekan seniman yang tentu membutuhkan ketelitian tersendiri," ujar Fajar Titiono saat menerima kunjungan Wakil Gubernur Bali Tjok Oka Artha Ardana Sukawati.

Fajar berharap proyek penataan ini dapat mengatasi masalah yang umumnya muncul saat upacara peribadatan, atau pada masa puncak kedatangan wisatawan.

“Kami harap pembangunan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang ingin bersembahyang dan sekitar khususnya,” kata Fajar Titiono.

Adapun fasilitas yang dibangun dalam proses penataan Pura Agung Besakih di antaranya fasilitas gedung parkir dan fasilitas pendukung seperti 80 unit toilet di gedung parkir dan 26 toilet di kawasan kios.

Update proyek penataan Kawasan Pura Besakih Rendang Karangasem Bali: tinggal pasang relief, Pergola dan Taman Padma Bhuana, rampung Februari 2023
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News