Pelajar Denpasar Semringah, Dishub Siapkan Bus untuk Outing Class Isi Waktu Libur
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kebijakan pro dunia pendidikan yang dilakukan Pemkot Denpasar membuat para pelajar tersenyum semringah.
Mulai tahun ini, Pemkot Denpasar melalui UPT Transportasi Darat Dinas Perhubungan menyiapkan sejumlah bus untuk para siswa.
Bus tersebut siap mengantarkan para siswa untuk mengunjungi berbagai destinasi wisata di Bali dalam program outing class mengisi waktu liburan sekolah.
"Pemkot Denpasar mendukung pelaksanaan program outing class ini sebagai sebuah program positif yang diikuti oleh para siswa dalam masa liburan sekolah," kata Kadishub Kota Denpasar I Ketut Sriawan di Denpasar, Rabu (28/12).
Rabu hari ini UPT Transportasi mengoperasikan 13 bus sekolah untuk mengangkut ratusan pelajar menikmati objek wisata Monumen Perjuangan Rakyat Bajra Sandhi, Denpasar.
Menurut Kadishub I Ketut Sriawan, outing class ini adalah program yang digagas masing-masing sekolah untuk mengisi waktu liburan para siswanya.
Kadishub I Ketut Sriawan menyebut sejak awal bulan Desember 2022, terhitung lebih dari 4.000 siswa dan guru yang diangkut oleh bus milik Pemkot Denpasar ini.
Menurutnya, pelayanan bus sekolah ini merupakan cerminan implementasi dari semangat vasudhaiva kutumbhakam yang artinya adalah kita semua bersaudara, yang selama ini digaungkan oleh Pemkot Denpasar.
Pelajar di Kota Denpasar bisa tersenyum semringah, UPT Transportasi Dishub mengoperasikan bus sekolah untuk Outing Class para pelajar isi waktu libur
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News