28 Merek Arak Bali Masuk Hotel Bintang Lima, Angkat Topi untuk Koster!
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kerja keras Gubernur Wayan Koster mengangkat arak Bali mulai membuahkan hasil.
28 merek arak Bali dari perajin lokal kini sudah bisa masuk minuman di hotel-hotel bintang lima di Pulau Dewata.
Minuman beralkohol asli Bali ini bakal menjadi suguhan para turis yang berwisata di Pulau Seribu Pura.
Menurut Gubernur Koster, keberhasilan arak Bali masuk hotel berbintang setelah ada kesepakatan dengan pelaku wisata di Denpasar, Rabu (7/9).
Secara resmi 28 perajin yang telah terdata produknya dalam bea cukai melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan pihak manajemen Hotel Marriot dan Kempinski Bali.
"Ini adalah langkah nyata yang dilakukan manajemen hotel dengan pelaku usaha arak atau produk berbahan arak,” ujar Gubernur Koster.
Gubernur Koster menegaskan bahwa capaian ini hanya sebagian kecil dari sejumlah produk arak yang muncul sejak diberlakukan Pergub Bali Nomor 1 Tahun 2020 tentang tata kelola minuman fermentasi dan atau distilasi khas Bali.
Adapun jenis arak Bali yang dijajakan di hotel-hotel dan restoran nantinya terdiri dari tiga golongan berdasarkan kadar alkohol di dalamnya.
28 merek arak Bali masuk hotel bintang lima setelah ada kesepakatan antara perajin arak dengan pihak hotel, angkat topi untuk Gubernur Koster!
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News