Koster Semringah Ekonomi Bali Tumbuh Positif, Ternyata Ini Resepnya
Senin, 15 Agustus 2022 – 20:20 WIB
Gubernur Koster menegaskan bahwa salah satu penyebab ekonomi Bali bangkit dari pandemi Covid-19 adalah gencar melakukan vaksinasi.
Saat ini Pulau Dewata masih menjadi daerah dengan vaksinasi booster tertinggi di Indonesia.
"Pandemi Covid-19 di Bali terus menurun dan sudah stabil, ditandai dengan menurunnya kasus baru, tingginya tingkat kesembuhan, menurunnya pasien yang dirawat di rumah sakit.
Tingkat kematian mendekati nol.
Pencapaian yang baik ini merupakan keberhasilan membangun kekebalan tubuh masyarakat melalui vaksinasi yang sudah sangat tinggi," papar Gubernur Koster. (antara/lia/JPNN)
Gubernur Bali Wayan Koster tersenyum semringah ekonomi Bali kini tumbuh positif setelah didera pandemi Covid-19, ternyata ini resepnya
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News