Masjid Baiturrahman Denpasar Menyembelih 37 Hewan Kurban, Jamin Bebas PMK
bali.jpnn.com, DENPASAR - Panitia Penerimaan dan Penyaluran Hewan Kurban Masjid Raya Baiturrahman Wanasari, Denpasar, Bali, menyembelih 37 hewan kurban pada perayaan Iduladha 1443 Hijriah, Minggu (10/7).
Ketua Panitia Penerimaan dan Penyaluran Hewan Kurban Masjid Raya Baiturrahman Wanasari, Denpasar, Haji Abdul Hakim mengatakan jumlah hewan kurban mencapai 37 ekor dengan perincian sapi 3 ekor dan kambing 34 ekor.
"Tahun ini terjadi penurunan yang signifikan. Sebelum Covid-19, jumlah hewan kurban yang panitia terima mencapai 60 hingga 70 ekor," kata Haji Abdul Hakim.
Dia menilai kurangnya jumlah hewan kurban pada perayaan Idul Adha tahun 2022 dipengaruhi oleh faktor ekonomi umat.
Terkait wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Haji Abdul Hakim mengatakan hewan kurban yang disembelih dijamin tidak terpapar penyakit yang menimpa hewan seperti sapi.
"PMK itu penyakit nasional, di wilayah Bali memang sudah banyak kasus.
Di Masjid Baiturrahman, setiap pekan panitia berkoordinasi dengan petugas tim dari dinas peternakan dan kesehatan untuk mengontrol kelayakan hewan korban yang akan disembelih," ujarnya.
Sebelum penyembelihan, hewan kurban diperiksa kembali oleh petugas dari dinas kesehatan.
Masjid Baiturrahman Wanasari Denpasar menyembelih 37 hewan kurban baik sapi maupun kambing hari ini, jamin bebas penyakit PMK
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News