Ratusan Jemaah Muhammadiyah Bali Salat Iduladha, Sembelih Hewan Kurban Besok

Sabtu, 09 Juli 2022 – 13:30 WIB
Ratusan Jemaah Muhammadiyah Bali Salat Iduladha, Sembelih Hewan Kurban Besok - JPNN.com Bali
Situasi salat Iduladha di Gedung Dakwah Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Bali, di Denpasar, Sabtu (9/7). Foto: ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

bali.jpnn.com, DENPASAR - Ratusan jemaah Muhammadiyah melakukan salat Iduladha di Gedung Dakwah Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Bali di Denpasar, Sabtu (9/7).

Ketua Majelis Tabligh PWM Bali Muhammad Saffaruddin mengatakan 500 jemaah mengikuti salat Iduladha hari ini.

Sejak pukul 6.00 WITA jemaah mulai berdatangan untuk mengikuti salat Iduladha yang berlangsung sekitar pukul 6.45 WITA.

“Bersyukur tahun ini bisa melaksanakan salat Iduladha semeriah ini,” ujar Saffaruddin.

Salat Iduladha diawali dengan takbir bersama, selanjutnya diikuti dengan khotbah.

Pada khotbahnya, sang khatib  memberi pesan moral yang bisa dijadikan pelajaran hidup tentang bagaimana riwayat berkurban Nabi Ibrahim beserta anaknya Nabi Ismail.

Berbeda dari hari salat Iduladha, proses penyembelihan hewan kurban di Gedung Dakwah Muhammadiyah Bali akan dilaksanakan Minggu besok (10/7).

Penyembelihan hewan kurban bakal berlangsung di halaman utama gedung yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol No. 51 Denpasar Barat, Bali.

Ratusan jemaah Muhammadiyah Bali melaksanakan Salat Iduladha Sabtu hari ini di gedung dakwah, untuk penyembelihan hewan kurban besok
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News