Aksi Tolak Lokasi Terminal LNG di Sanur Meluas, Lihat Aksi Peselancar Bali Ini

Minggu, 10 Juli 2022 – 11:18 WIB
Aksi Tolak Lokasi Terminal LNG di Sanur Meluas, Lihat Aksi Peselancar Bali Ini - JPNN.com Bali
Komunitas Peselancar Bali membentangkan banner berukuran 4x4 sebagai bentuk penolakan terhadap pemindahan lokasi pembangunan terminal LNG di Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar, Bali, Sabtu (9/7). Foto: ANTARA/HO

 Gusti Bagus Antara mengatakan acara tersebut didedikasikan untuk melestarikan dan menyelamatkan Terumbu Karang yang merupakan ekosistem laut yang memiliki fungsi penting dalam menjaga kualitas lingkungan.

 Dia menegaskan pengerukan (dredging) yang akan dilakukan dalam pembangunan Terminal LNG di kawasan mangrove akan berdampak buruk terhadap keberadaan Terumbu Karang.

 "Kami sangat menolak pengerukan tersebut karena akan merusak terumbu karang dan berpengaruh secara signifikan terhadap nasib kami yang selama ini beraktivitas di pesisir," katanya.

Dia mengatakan sebagian besar masyarakat Intaran Sanur merupakan masyarakat yang menggantungkan kehidupannya di pesisir.  "Jadi, lingkungan laut serta pesisir harus senantiasa kita jaga, salah satunya dari proyek yang merusak lingkungan seperti pembangunan Terminal LNG di kawasan mangrove," paparnya. (antara/lia/jpnn)

Aksi tolak lokasi Terminal LNG di kawasan Tahura, Pantai Mertasari, Intaran, Sanur meluas, lihat aksi Komunitas Peselancar Bali ini

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News