BPSK Denpasar Desak Kaji Ulang Beli Migor Pakai PeduliLindungi, Bikin Ribet

Kamis, 30 Juni 2022 – 12:52 WIB
BPSK Denpasar Desak Kaji Ulang Beli Migor Pakai PeduliLindungi, Bikin Ribet - JPNN.com Bali
Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas saat mengecek ketersediaan minyak goreng di Pasar Kereneng, Denpasar, belum lama ini. (Sentot Prayogi/JPNN.com)

Putu Suarta bahkan mendesak pemerintah pusat agar meninjau ulang kembali kebijakan yang baru berumur dua hari itu.

"Perlu dikaji lagi apakah kebijakan tersebut efektif dan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi masyarakat secara umum," papar Putu Suarta.

Seperti diketahui, baru-baru ini pemerintah menerapkan regulasi anyar terkait syarat pembelian migor di tingkat pengecer.

Regulasi ini mengharuskan konsumen menunjukkan aplikasi PeduliLindungi untuk bisa membeli migor yang dibatasi 10 Kg per hari.

Gelombang protes atas kebijakan tak populer ini datang dari banyak daerah di tanah air lantaran menimbulkan keribetan. (gie/JPNN)

BPSK Denpasar mendesak pemerintah mengkaji ulang pembelian minyak goreng memakai aplikasi PeduliLindungi, bikin ribet

Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News