Kinerja Penjualan Ritel Bali Tumbuh Positif, Ada Kabar Gembira dari BI
Minggu, 15 Mei 2022 – 08:49 WIB
Hal ini tercermin dari Indeks Penjualan Riil (IPR) nasional yang tumbuh sebesar 6,8 persen (mtm), yang bersumber dari meningkatnya kinerja penjualan eceran pada Makanan, Minuman, dan Tembakau serta Sandang.
KPwBI mencatat kinerja penjualan ritel di Pulau Dewata pada Maret 2022 mengalami perbaikan dibandingkan bulan sebelumnya, yakni sebesar 0,8 persen (mtm) seiring penurunan kasus Covid-19 dan relaksasi PPKM.
"Di samping itu, juga didukung banyaknya kegiatan di Bali pada bulan Maret yang didukung pelonggaran persyaratan tes antigen/PCR untuk pelaku perjalanan penerbangan," papar Trisno. (antara/lia/jpnn)
Bank Indonesia Perwakilan Bali menilai kinerja penjualan ritel di Bali tumbuh positif selama libur Lebaran 2022, ada kabar gembira lain dari BI
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News