Prakiraan Cuaca Minggu (10/4): Hari Ini Cerah Berawan, Bali Memasuki Kemarau
Wilayah terakhir di Pulau Bali yang mengalami kemarau di bulan Mei nanti adalah Kabupaten Jembrana bagian barat dan timur dan Buleleng bagian selatan dan utara.
Kemudian seluruh wilayah di Kabupaten Tabanan, Badung, Gianyar bagian utara, Bangli bagian tengah, laut laut dan Karangasem bagian tengah.
Suhu udara berkisar 23 hingga 32 derajat celcius, dengan suhu terendah ada di Kintamani Bangli.
Sedangkan yang tertinggi ada di Kota Denpasar, Karangasem, Klungkung, Gianyar, dan Buleleng.
Kelembapan udara berkisar 65-95 persen.
Angin bertiup dari barat daya ke arah barat laut dengan kecepatan 2 – 20 knot.
BMKG dalam rilis resminya mengimbau masyarakat pesisir Bali untuk mewaspadai munculnya gelombang tinggi yang bisa mencapai ketinggian 1.25-2.5 meter atau lebih.
Gelombang tinggi ini berpotensi terjadi di Selat Bali bagian selatan, Selat Badung, Selat Lombok bagian selatan, Selat Alas bagian selatan dan perairan selatan Bali – NTB.
Prakiraan cuaca Minggu (10/4): Hari ini langit di Pulau Bali cerah berawan, Pulau Dewata sudah mulai memasuki musim kemarau
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News