BKN Blak-blakan Seleksi PPPK Guru Tahap 3, Tolong Jangan Kecewa
bali.jpnn.com, JAKARTA - Para guru honorer di seluruh tanah air dibuat heboh dengan munculnya informasi seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahap 3 yang bakal segera kembali bergulir.
Mereka sempat bertanya-tanya setelah munculnya menu menu pemilihan tes tahap 3 di website SSCASN pada Minggu lalu (20/2).
Mereka segera membuka SSCASN.
Suasana makin heboh setelah Ketum Forum Guru Honorer Nonkategori Dua Indonesia (FHNK2I) Raden Sutopo Yuwono ikut membenarkan sudah bisa mengaksesnya.
"Puji syukur menu pemilihan tes ketiga sudah bisa kami akses. Namun, masih belum sempurna. Kami berharap Bapak Dirjen GTK Kemendikbidristek bisa membuka formasi dan
rekrutmen ketiga pada Februari atau maksimal Maret 2022," ujar Raden Sutopo kepada JPNN.com Minggu (20/2).
Dalam waktu singkat, informasi Sutopo ini tersebar luas, apalagi banyak yang sangat berharap bisa ikut seleksi PPPK guru tahap 3.
Benarkah ada seleksi PPPK Guru Tahap 3?
BKN akhirnya blak-blakan seputar seleksi PPPK guru tahap 3 yang tersebar di akun SSCASN Minggu lalu, tolong jangan kecewa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News