Jokowi Puji Bali Sukses Tangani Covid-19, Ini Perintahnya, Tidak Main-main

Sabtu, 09 Oktober 2021 – 17:43 WIB
Jokowi Puji Bali Sukses Tangani Covid-19, Ini Perintahnya, Tidak Main-main - JPNN.com Bali
Presiden Jokowi saat memberikan pengarahan kepada Forkopimda Provinsi Bali, Denpasar, Jumat (8/10/2021). Foto: ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev

bali.jpnn.com, DENPASAR - Presiden Joko Widodo memuji secara khusus Pemerintah Provinsi Bali yang berhasil menurunkan kasus aktif hingga 95 persen dari puncak kasus.

Sekadar catatan, kasus aktif menurun dari 13.803 kasus menjadi hanya 605 kasus

Penambahan kasus harian di Bali pada Kamis (7/10) lalu hanya 60 kasus, atau turun jauh dari puncak kasus yang mencapai 1.910 pada Agustus 2021.

Presiden Jokowi berharap tren kasus covid-19 di Bali bisa terus diturunkan.

"Jadi pertahankan kasus serendah mungkin dalam waktu yang lama, terus tekan.

Ini betul-betul harus ada konsistensi," kata Presiden Jokowi saat memberikan pengarahan di Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Bali di Denpasar, kemarin.

Presiden Jokowi mengingatkan bupati, wali kota, Kapolres, hingga Komandan Kodim agar terus memperhatikan beberapa indikator situasi covid-19.

Salah satunya tingkat keterisian tempat tidur (bed occupancy ratio/BOR).

Presiden Jokowi apresiasi Pemprov Bali yang sukses tangani covid-19. Namun, Jokowi tetap memerintahkan kepala daerah waspada dengan penyebaran covid-19
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News