Petani Rumput Laut Nusa Penida Lepas Rajungan Kendalikan Serangan Ikan

Selasa, 05 Oktober 2021 – 08:29 WIB
Petani Rumput Laut Nusa Penida Lepas Rajungan Kendalikan Serangan Ikan - JPNN.com Bali
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Klungkung bersama Balai Besar Riset Budidaya Laut dan Penyuluhan Perikanan (BBRBLPP) Gondol di Buleleng melepasliarkan ribuan rajungan di perairan Desa Jungutbaru, Nusa Penida. (Istimewa)

bali.jpnn.com, NUSA PENIDA - Tidak mudah bertani rumput laut di Kecamatan Nusa Penida, Klungkung.

Selain diserang hama ice-ice dan lumut, petani rumput laut di Nusa Penida juga harus berhadapan dengan ikan yang kapan saja siap memakan rumput laut mereka.

Serangan ini membuat pertumbuhan rumput laut para petani menjadi lambat.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Klungkung I Dewa Ketut Sueta Negara, mengungkapkan, ikan yang memakan rumput laut para petani di Nusa Penida itu dikenal dengan istilah ikan tabasan atau jaket fish.

Berdasar laporan para petani rumput laut, ikan itu kerap memakan bagian ujung rumput laut.

“Ikan itu memakan bagian ujung dari rumput laut yang membuat pertumbuhan rumput laut menjadi lambat dan tidak bagus,” ujar Dewa Ketut Sueta Negara dilansir dari Radarbali.id.

Berdasar laporan para petani, serangan ikan tabasan itu terjadi pada budi daya rumput laut di wilayah pantai Nusa Lembongan, Jungutbatu dan Suana.

Untuk menangani serangan hama ikan itu, pihaknya mengaku telah melepasliarkan ribuan rajungan.

Petani rumput laut Nusa Penida lepas rajungan kendalikan serangan hama ikan yang merusak rumput laut mereka
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News