Viral Bule Australia Bagi-bagi Nasi Bungkus di Bali Selama Pandemi, Misinya Bikin Terharu

Mereka kehilangan pekerjaan sebagai-satu-satunya sumber pendapatan keluarga.
“Yang bisa saya lakukan untuk membantu warga, ya saya lakukan,” papar Mr Sim.
Misi mulia Mr Sim mendapat apresiasi kepolisian.
Kapolsek Kuta Kompol Nyoman Gatra mengaku senang dengan Mr Sim yang mau berbagi kepada masyarakat selama pandemi.
“Sesama manusia, selayaknya saling bantu membantu. Kami apresiasi itu,” papar Kompol Gatra.
Selama antre pembagian nasi bungkus, dia mengingatkan agar masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari covid.
Perwira dengan melati satu di pundak itu juga berharap agar masyarakat selalu patuh terhadap imbauan pemerintah.
"Mari kita bersama mendukung upaya pemerintah dalam menangani pandemi ini," pungkasnya. (rb/mar/pra/JPR)
Mr. Sim ingin membantu masyarakat Bali, khususnya warga Kuta, Badung, tempat usahanya, Cafe The Naughty, berdiri, dengan membagikan nasi bungkus
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News