Duh, Kasus Positif Terus Naik, Lokasi Karantina Terpusat di Buleleng Nyaris Penuh

Minggu, 08 Agustus 2021 – 11:25 WIB
Duh, Kasus Positif Terus Naik, Lokasi Karantina Terpusat di Buleleng Nyaris Penuh - JPNN.com Bali
Sekretaris Satgas Covid-19 Buleleng Gede Suyasa mengecek BLK milik Disnakertrans Buleleng yang akan dijadikan lokasi karantina terpusat, namun dibatalkan lantaran dianggap kurang layak. (Eka Prasetya/Radar Bali)

Dari keempat lokasi tersebut, kapasitas yang tersedia mencapai 624 tempat tidur. Namun hingga Jumat (6/8), sebanyak 483 tempat tidur telah terisi, atau sekitar 77,4 persen dari total kapasitas.

Suyasa mengatakan, satgas berencana menggeser pasien yang menjalani karantina mandiri di rumah masing-masing. Pergeseran pasien diprioritaskan pada warga yang bermukim di wilayah Kecamatan Buleleng.

Kebijakan itu diambil bukan tanpa alasan. Sebab jumlah warga yang menjalani karantina mandiri di seluruh Kabupaten Buleleng mencapai 465 orang.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 228 orang atau 49 persen diantaranya berasal dari Kecamatan Buleleng.

“Di lokasi karantina terpusat itu masih ada lagi 141 tempat tidur. Kami prioritaskan geser yang di Kecamatan Buleleng dulu. Sehingga potensi penyebaran di kota bisa kami redam,” pungkasnya. (rb/eps/JPR)

Satgas covid-19 tengah menjajagi lokasi lain yang dianggap layak sebagai lokasi karantina setelah kapasitas lokasi karantina terpusat di Buleleng nyaris penuh

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News