Kematian Matt Harper Simpang Siur: Meski Ada Luka Tusuk Polisi Sebut Bunuh Diri , Ini Buktinya

Senin, 17 Januari 2022 – 15:51 WIB
Kematian Matt Harper Simpang Siur: Meski Ada Luka Tusuk Polisi Sebut Bunuh Diri , Ini Buktinya - JPNN.com Bali
Jenazah Matt Harper dibawa ke rumah sakit untuk kepentingan autopsi setelah ditemukan tewas di di Lingkungan Taman Giri Mumbul, Kelurahan Benoa, Kuta Selatan, Badung, Kamis (13/1) lalu. Foto: Istimewa

bali.jpnn.com, DENPASAR - Tidak hanya geger, kabar kematian warga negara asing (WNA) Matt Harper tampaknya juga masih simpang siur.

Tewasnya Matt Harper di kompleks perumahan di Lingkungan Taman Giri Mumbul, Kelurahan Benoa, Kuta Selatan, Badung, Bali pada Kamis (13/1) lalu diduga karena bunuh diri.

Demikian disebutkan Dirkrimum Polda Bali Kombes Pol Surawan.

Meskipun ada luka tikam, tusuk dan sayatan di tubuh bule Inggris itu, kepolisian tetap menegaskan korban tewas bukan karena pembunuhan.

"Tidak ada indikasi (pembunuhan, red),” katanya.

Analisis kepolisian selain berdasarkan keterangan saksi, diperkuat dengan rekaman CCTV dan petunjuk lain yang diperoleh di tempat kejadian perkara (TKP).

Belum ada gambaran korban Matt Harper tewas lantaran dibunuh.

“Kemungkinan depresi akibat masalah keluarga mungkin ya," lanjutnya. 

Kematian warga Inggris Matt Harper masih simpang siur: meski ditemukan adanya luka tusuk polisi tetap sebut bunuh diri , ini buktinya
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News