Basarnas Bali Siagakan 136 Personel SAR Antisipasi Bencana saat Nataru

Jumat, 17 Desember 2021 – 22:40 WIB
Basarnas Bali Siagakan 136 Personel SAR Antisipasi Bencana saat Nataru - JPNN.com Bali
Personel Basarnas melakukan apel siaga mengantisipasi bencana saat musim libur Nataru. (Dok.Basarnas Bali)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) menggelar apel siaga, Jumat (17/12) di halaman Kantor Basarnas Bali.

Apel yang diikuti seluruh personel Basarnas Bali ini dalam rangka pengerahan personel untuk turut mengamankan Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Kepala Basarnas Bali, Gede Darmada, mengatakan, siaga SAR khusus ini dalam rangka mendukung pengaturan dan pengendalian transportasi selama periode Nagaru.

Tim SAR yang disiagakan ini, jelas Darmada, difokuskan terhadap penanganan kecelakaan dengan kondisi khusus, sesuai dengan tugas dan fungsi Basarnas.

"Meskipun kesiapsiagaan ini merupakan agenda rutin setiap tahun, tetap harus ada peningkatan sistem quick response SAR jika terjadi kecelakaan," jelas Gede Darmada.

Gelar pasukan siaga SAR khusus Nataru kali ini juga bersamaan dengan Hari Jadi Basarnas Special Group (BSG).

"Basarnas Bali memiliki putra-putra Bali yang juga tergabung dalam BSG dan sudah dikembalikan bertugas di Basarnas Bali.

Saya ucapkan selamat dan semoga lebih baik ke depannya," papar Darmada.

Basarnas Bali mulai menyiagakan 136 personel SAR untuk mengantisipasi bencana saat libur Nataru
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News