Bali United Bekuk PSS Sleman 2- 0, Pemegang Saham Pecat Marco Gracia

Kamis, 28 Oktober 2021 – 17:24 WIB
Bali United Bekuk PSS Sleman 2- 0, Pemegang Saham Pecat Marco Gracia - JPNN.com Bali
Pemain PSS Sleman duel dengan pemain Bali United di Stadion Manahan Solo, kemarin malam. Foto: Baliutd.com

Baru dua menit wasit meniup peluit jalannya pertandingan, gawang PSS Sleman yang dikawal Miswar Saputra jebol.

Penyerang Melvin Platje berhasil mencetak gol dengan memanfaatkan umpan terobosan Eber Bessa, yang baru masuk menggantikan Kadek Agung pada awal babak kedua.

Serdadu Tridatu menggandakan keunggulan pada menit ke-72 lewat gol Eber Bessa yang memanfaatkan asisst Yabes Roni.

Hasil ini menempatkan posisi PSS Sleman di tubir degradasi dengan raihan 8 poin dari 9 kali pertandingan Liga 1.

Entah ada hubungannya atau tidak dengan hasil negatif ini, pemegang saham PT Putra Sleman Sembada (PSS) menyetujui memberhentikan dengan hormat seluruh anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan.

Dilansir dari situs klub pssleman.id, pemegang saham menyetujui pemberhentian:

a.Marco Gracia Paulo selaku Direktur Utama Perseroan.
b. Sotja Baksono selaku Direktur Perseroan.
c. Yoni Arseto selaku Direktur Perseroan.
d. Hempri Suyatna selaku Direktur Perseroan.
e. Agoes Projosasmito selaku Komisaris Utama Perseroan.

Pemegang saham kemudian menyetujui pengangkatan anggota direksi dan anggota dewan komisaris perseroan yang baru.
Direktur Utama dijabat Andywardhana Putra, direktur I dijabat Yoni Arseto, dan direktur II dijabat Hempri Suyatna.

Keberhasilan Bali United membekuk PSS Sleman 2 - 0 berdampak pancang. Pasalnya, pemegang saham resmi memberhentikan Direktur Utama Marco Gracia
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News