Statistik Arema FC vs Persebaya: Bajol Ijo Tampil Dominan, Singo Edan Lebih Efektif

bali.jpnn.com, GIANYAR - Derbi Jawa Timur (Jatim) antara tuan rumah Arema FC kontra Persebaya pada laga pekan ke-30 Liga 1 2024 – 2025, Senin (28/4) sore berakhir imbang.
Arema FC yang unggul lebih dahulu melalui pemain belakang Thales Lira pada menit ke-70, berhasil dibalas kapten Persebaya Bruno Moreira melalui titik putih menit ke-78.
Hasil imbang ini cukup adil bagi skuad Singo Edan maupun Bajol Ijo melihat statistik pertandingan kedua kesebelasan.
Dilansir dari akun Liga 1 Match, Persebaya unggul penguasaan bola 56 persen, sementara Arema FC hanya 46 persen.
Penyerang Persebaya melepaskan 16 kali shots on target, tujuh di antaranya mengarah ke gawang, sementara pemain Arema FC hanya mencetak 12 kali shots on target, empat mengarah ke gawang.
Passing pemain Persebaya juga lebih dominan dibandingkan Arema FC.
Pemain Persebaya melepaskan 437 kali operan, 353 di antaranya berhasil dengan akurasi passing mencapai 80 persen.
Pemain tuan rumah Arema FC hanya mencetak 359 kali operan, 286 di antaranya berhasil dengan akurasi passing 79 persen.
Hasil imbang ini cukup adil bagi skuad Singo Edan maupun Bajol Ijo melihat statistik pertandingan kedua kesebelasan yang bermain spartan sepanjang laga
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News