PSM Makassar Tampil dengan Skuad Terbaik Kontra Bali United, Haljeta Jadi Andalan

Latyr Fall dan Akbar Tanjung bakal mengawal lini tengah bersama Daisuke Sakai yang dipasang sebagai gelandang serang.
Untuk posisi penyerang ada Nermin Haljeta yang mendapat mandat untuk menjebol gawang Bali United.
Striker asal Slovenia itu selalu menjadi tumpuan di lini depan skuad Juku Eja.
Nermin Haljeta telah mencetak 15 gol dan dua assist dalam 25 kali penampilannya bersama PSM Makassar.
Bernardo Tavares juga punya alternatif penyerang jika Nermin Haljeta ditarik keluar lapangan.
Ada Neto yang telah mencetak gol untuk PSM, atau striker asing Joao Albertine Pereira alias Balotelli dan Matheus Silva.
Untuk penyerang sayap, ada Ricky Pratama, Victor Benjamin Dethan, Rizky Eka, Karel Rizald dan Mufli Hidayat.
Ada dua pemain yang tidak bisa dimainkan Bernardo Tavares, yakni Abdul Rahman karena akumulasi kartu dan Ananda Raehan lantaran cedera.
PSM Makassar siap tempur kontra Bali United pada laga pekan ke-30 Liga 1 2024-2025 di Stadion BJ Habibie, Pare-pare, Jumat (25/4) besok.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News