Eks Kiper Bali United Sah Berseragam Barito Putera, Komunikasi Sejak 2018

Mantan kiper Borneo FC dan Madura United ini mengaku cukup banyak mengetahui latar belakang Barito Putera dan para pemainnya.
Ridho juga menilai klub berjuluk Laskar Antasari ini memiliki persaudaraan yang kuat dan cukup religius.
“Banyak orang tahu Barito Putera terkenal dengan klub yang sisi agamanya sangat kuat.
Tentu itu juga bisa membuat saya lebih baik lagi dan menyejukkan jiwa saya," kata Muhammad Ridho kemarin malam.
Muhammad Ridho pun mengaku tidak sabar untuk tampil dan ingin segera tampil Barito Putera musim depan.
"Saya ingin membuktikan diri jika saya adalah kiper lokal yang ingin memberikan yang terbaik untuk tim Barito Putera," ucap Muhammad Ridho.
CEO Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman mengatakan berhasil mendatangkan Muhammad Ridho musim depan.
Menurut Hasnuryadi Sulaiman, Muhammad Ridho adalah salah satu pemain yang diinginkan oleh tim, terutama Pelatih Rahmad Darmawan dan tim pelatih.
Eks kiper Bali United Muhammad Ridho sah berseragam Barito Putera untuk dua musim ke depan, ternyata menjalin komunikasi sejak 2018 lalu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News