Pieter Huistra Bikin Borneo FC Jadi Tim Mengerikan, Sorot Suporter & Musim Depan
Borneo FC baru menelan pil pahit pada delapan laga terakhir setelah kehilangan sejumlah pemain pilar karena harus membela Timnas U23 Indonesia dan cedera.
Dalam delapan laga tersebut, Borneo FC meraih enam kali kalah baik babak pada babak reguler maupun Championship Series dan dua kali seri.
Namun, pada leg kedua perebutan gelar juara III Liga melawan Bali United di Stadion Batakan, Balikpapan, kemarin, Borneo FC tampil menggila.
Borneo FC berhasil mengalahkan Bali United dengan skor 4 – 2 dan berhak menyandang gelar juara III Liga 1.
Oleh karena itu, Pieter Huistra berterima kasih kepada suporter Borneo FC yang selalu memberikan dukungan terbaiknya musim ini.
“Saya ingin mengakhiri dengan mengucapkan terima kasih kepada seluruh suporter yang telah datang ke Balikpapan.
Karana untuk datang ke sini tidak mudah bagi mereka. Terima kasih,” kata Pieter Huistra.
Fokus Pieter Huistra berikutnya adalah memikirkan masa depan klub setelah kompetisi musim ini berakhir.
Pelatih Pieter Huistra bikin Borneo FC jadi tim mengerikan musim ini dengan menjadi juara reguler, sorot dukungan suporter & persiapan musim depan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News