Persik vs Bali United: Teco Target Poin di Stadion Brawijaya, Penting

Meski bermain di kandang lawan, target poin menjadi incaran klub berjuluk Serdadu Tridatu ini.
“Kami akan bekerja keras di pertandingan untuk bisa mendapat hasil positif di Kediri,” kata Coach Teco lagi.
Pada leg pertama di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, 7 Agustus 2023 lalu, kedua kesebelasan bermain imbang 1 – 1.
Bali United mencetak gol melalui Eber Bessa, tetapi dibalas oleh Persik berkat gol yang dicetak Ferry Pahabol.
“Misi kami bertahan di papan atas Liga 1,” tutur Coach Teco.
Bali United saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga dengan 41 poin, hasil dari meraih 12 kemenangan, lima kali imbang dan enam kali kalah.
Persik Kediri berada di posisi keenam klasemen Liga 1 dengan 34 poin, hasil dari meraih sembilan kemenangan, tujuh kali imbang dan tujuh kali kalah.
Bali United hanya berjarak tujuh poin dari Persik.
Persik vs Bali United: Pelatih Stefano 'Teco' Cugurra memasang target poin di Stadion Brawijaya Kediri, Senin (5/2) lusa, penting
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News