Ada Kabar Buruk dari Bali United Menjelang Duel Kontra Persik, Teco Blak-blakan

Menurut Coach Teco, para pemain mulai mengikuti sejumlah program latihan dari tim pelatih seperti fisik, teknik dan taktikal dalam tim.
Yang masih menjalani pemulihan dari cedera masih terus mengikuti program dari tim fisioterapi dengan menjalani program di gim Bali United.
Bali United saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga dengan 41 poin, hasil dari meraih 12 kemenangan, lima kali imbang dan enam kali kalah.
Persik Kediri berada di posisi keenam klasemen Liga 1 dengan 34 poin, hasil dari meraih sembilan kemenangan, tujuh kali imbang dan tujuh kali kalah.
Bali United hanya berjarak tujuh poin dari Persik.
Bali United harus bekerja mati-matian agar tetap berada di posisi championship series, sama dengan Persik yang memasang target merangkak di papan atas klasemen liga 1. Menarik! (lia/JPNN)
Ada kabar buruk dari Bali United menjelang duel kontra Persik Kediri Senin (5/2) mendatang, Coach Teco blak-blakan
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News