Liga 1 2023: Bali United Keropos saat Tantang Madura United, Teco Merespons

Rabu, 15 November 2023 – 16:35 WIB
Liga 1 2023: Bali United Keropos saat Tantang Madura United, Teco Merespons - JPNN.com Bali
Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra saat melatih para pemainnya di fasilitas latihan Bali United di Pantai Purnama, Gianyar. Bali United bersiap menghadapi Madura United dengan skuad compang-camping, Kamis (23/11) mendatang. Foto: Instagram @baliunitedfc

Merujuk jadwal FIFA, Elias Dolah dan Mohammed Rashid kemungkinan baru bisa bergabung dengan skuad Bali United pada Rabu (22/11) mendatang atau sehari sebelum laga kontra Madura United.

Itu artinya hampir pasti keduanya bakal absen membela Bali United.

Kekuatan Bali United kian tereduksi lantaran ada sejumlah pemain yang absen.

Mulai dari bek tengah Jajang Mulyana yang absen karena akumulasi kartu kuning, Novri Setiawan, Made Tito dan Sidik Saimima yang masih dalam tahap pemulihan cedera.

Privat Mbarga kondisinya masih dipantau tim dokter lantaran pada laga terakhir ditarik keluar lapangan karena mengalami cedera hamstring.

Meski kekuatan Bali United pincang, Coach Teco berusaha membawa Serdadu Tridatu lolos dari lubang jarum seusai kalah dari Borneo FC, Minggu (12/11) lalu.

Seusai libur karena agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026, para pemain akan kembali berlatih di training center, Pantai Purnama.

Coach Teco akan menggenjot fisik, teknik dan taktik sebelum menghadapi Madura United pekan depan.

Liga 1 2023: Bali United terancam keropos saat menantang Madura United pada laga pekan ke-19, Coach Teco merespons
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News