Liga 1 2023: Waktu Efektif Bali United Payah saat Keok dari Borneo FC, Masalah Besar

Selasa, 14 November 2023 – 08:21 WIB
Liga 1 2023: Waktu Efektif Bali United Payah saat Keok dari Borneo FC, Masalah Besar - JPNN.com Bali
Penyerang Bali United Jefferson Assis menyarangkan bola ke gawang Borneo FC yang dikawal Nadeo Argawinata, Minggu (12/11) lalu. Foto: Instagram @baliunitedfc

Dilansir dari laman lapangbola, waktu efektif laga Bali United versus Borneo FC hanya 43 menit 25 detik.

Yang menarik, meski bertindak sebagai tuan rumah, waktu efektif Bali United hanya 14 menit 49 detik, sedangkan tim tamu Borneo FC 28 menit 36 detik.

Itu artinya selama 90 menit bermain, pemain Bali United lebih banyak kebingungan daripada melakukan umpan, tekel, tembakan, sundulan, passing dan sebagainya.

Pada laga pekan ke-19, waktu efektif terbaik dicatatkan pada laga Persija kontra Persikabo 1978 dengan 46 menit 57 detik.

Perinciannya, waktu efektif Persija tercatat 22 menit 51 detik, sedangkan Persikabo 1973 selama 24 menit 06 detik.

Waktu efektif terbaik kedua tercatat pada laga PSIS kontra Persita dengan 46 menit 50 detik.

Perinciannya, PSIS mencatatkan waktu efektif 25 menit 07 detik, sedangkan Persita 21 menit 43 detik.

Waktu efektif terbaik ketiga tercatat pada laga Persis Solo melawan PSS Sleman dengan 44 menit 55 detik.

Liga 1 2023: waktu efektif Bali United payah saat keok dari Borneo FC di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Minggu lalu, masalahnya besar
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News