Update Kondisi Novri Setiawan! Ada Cedera Kepala, Dokter Saraf Turun Tangan

Sabtu, 04 November 2023 – 20:30 WIB
Update Kondisi Novri Setiawan! Ada Cedera Kepala, Dokter Saraf Turun Tangan - JPNN.com Bali
Bek kanan Bali United Novri Setiawan berduel dengan pemain PSS Sleman Todd Ferre di Stadion Maguwoharjo, kemarin. Bali United mengalahkan tuan rumah 1 - 0, tetapi harus merana setelah Novri Setiawan mengalami cedera kepala. Foto: Baliutdcom

Mantan bek Persija Jakarta ini perlu dipantau perkembangan kesehatan medisnya oleh dokter spesialis saraf.

“Novri Setiawan sejauh ini masih dilakukan pemantauan ketat oleh dokter spesialis neurologis minimal 1x24 jam setelah kejadian di rumah,” ucap dokter Ganda Putra.

Berapa lama? “Kira-kira memerlukan observasi selama tiga hingga lima hari ke depan sebelum kembali bergabung dengan tim,” tutur dokter Ganda Putra.

Bali United memperoleh kemenangan kontra PSS Sleman berkat gol tunggal yang dicetak gelandang bertahan Timnas Palestina, Mohammed Rashid menit ke-34.

Kemenangan ini mengatrol peringkat Bali United dari posisi enam ke tiga dengan 33 poin, hasil dari memperoleh sepuluh kemenangan, tiga kali seri dan lima kali kalah.

PSS Sleman kini terdampar di papan bawah mendekati zona degradasi.

PSS Sleman berada di peringkat ke-14 dengan 19 poin, hasil dari meraih empat kemenangan, tujuh kali seri dan tujuh kali kalah dalam 18 pertandingan terakhir. (lia/JPNN)

Update Kondisi terkini bek Bali United Novri Setiawan setelah terkena bola sapuan Adilson Maringa! ada cedera kepala, dipantau ketat dokter saraf

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News