Liga 1 2023: Persita Unggul Bola & Passing, Bali United Menang Karena Bermain Efektif
Ricky Fajrin dkk juga unggul menciptakan 11 kreasi peluang, sedangkan pemain Persita hanya enam kali kreasi peluang.
Pemain Persita lebih dominan menghasilkan operan silang sebanyak sepuluh kali, satu di antaranya tepat sasaran, sedangkan pemain Bali United hanya mencatatkan sembilan kali operan silang, tiga di antaranya tepat sasaran.
Dominasi Bali United terlihat di sektor belakang setelah mencatatkan statistik mengesankan.
Elias Dolah dkk sangat solid dan sulit dijebol pemain Persita setelah melakukan 20 kali tekel, 29 kali intersep dan 19 kali sapuan.
Pemain Persita di lain sisi hanya mencatatkan 16 kali tekel, 24 kali intersep dan 11 kali sapuan. Menarik! (lia/JPNN)
Liga 1 2023: Berdasar statistik yang dilansir akun Liga 1 Match, Persita Tangerang unggul bola & passing, Bali United menang karena bermain efektif
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News