Rekor Maringa Cetak Top Save Liga 1 Bikin Melongo, Nadeo & Julian Schwarzer Lewat

Adilson Maringa memastikan tidak akan meremehkan kekuatan tuan rumah yang tengah dalam motivasi untuk keluar dari zona degradasi.
“Persiapan kami masih sama seperti sebelumnya dan kami 100 persen mempersiapkan diri untuk menghadapi Bhayangkara.
Kami harus fokus di laga penting ini untuk memperbaiki posisi di klasemen liga.
Kami akan bekerja keras untuk bisa mendapatkan hasil tiga poin di pertandingan ini,” tutur Adilson Maringa.
Bali United saat ini tertahan di peringkat kedelapan dengan 21 poin, hasil dari enam kemenangan, tiga kali seri dan lima kali kalah.
Bhayangkara FC masih terjerembab di dasar klasemen dengan enam poin, hasil dari sekali menang, tiga kali seri dan sepuluh kali kalah. (lia/JPNN)
Rekor Adilson Maringa mencetak top save Liga 1 2023 - 2024 bikin melongo, kiper Nadeo Argawinata & Julian Schwarzer lewat
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News