Klasemen Liga 1 2023 Setelah BFC Bungkam Persita: BU Top, Persik Amazing, PSM Flop
Persib tertahan di papan tengah dengan tujuh poin, hasil dari empat kali seri, sekali menang dan sekali kalah.
Di Stadion BJ Habibie, Pare-pare, Persik Kediri secara mengejutkan mengalahkan PSM Makassar dengan skor 2 – 1.
Sempat tertinggal lebih dahulu di babak pertama melalui gol yang dicetak bek tengah PSM Makassar Yuran Fernandes melalui titik putih, Persik membalas dengan dua gol.
Gol Bayu Otto pada menit ke-52 dan Jefinho menit 54 berhasil membalikkan skor sekaligus memastikan skuad Macan Putih meraih poin penuh di laga ini.
Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide senang Yusuf Meilana dkk mampu bangkit dan merespons permainan dengan lebih baik di babak kedua.
Pergantian tiga pemain saat jeda babak pertama menjadi sebagai salah satu kunci Persik mampu mencetak kemenangan pada laga ini.
“Kemenangan ini kami persembahkan untuk Persikmania.
Sejak awal kami sudah tahu bahwa bermain di kandang PSM Makassar tidak akan mudah. Dan kegagalan penalti di babak pertama juga sedikit membuat mental bermain terganggu.
Klasemen Liga 1 2023-2024 bergerak dinamis setelah BFC membungkam Persita: Bali United top, Persik tampil amazing, PSM dan Persib flop
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News