Misi Berat Arema FC Kontra Bali United, Hari Penghakiman Tim Pelatih?

Nanti lihat saja hasil melawan Bali United.
Waktunya sekarang sudah mepet, tentu ada catatan untuk pelatih,” ujar Manajer Arema FC Wiebie Andriyas dilansir dari wearemania.
Arema FC saat ini berada di zona degradasi, menempati peringkat ke-17 dengan satu poin, tanpa kemenangan dalam dua laga terakhir.
Arema FC hanya lebih baik dari Bhayangkara FC yang berada di dasar klasemen dengan nol poin dalam tiga pertandingan terakhir.
“Mental pemain harus bangkit. Jangan terlalu lama (larut dalam kegagalan).
Harus tunjukkan kalau Arema FC bisa. Jadi, ada catatan khusus saat melawan Bali United nanti,” kata Wiebie Andriyas.
Menurut Wiebie Andriyas, sikap manajemen ini sekaligus untuk menjawab kritikan Aremania bahwa pihaknya tidak menutup mata dan telinga.
Semua masukan Aremania bakal menjadi bahan evaluasi manajemen. (lia/JPNN)
Misi berat tengah dihadapi Arema FC menjelang laga pekan keempat kontra Bali United Jumat lusa, bakal menjadi hari penghakiman bagi tim pelatih?
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News