Gendo Kritik Koster Habis-habisan Seusai FIFA Coret Indonesia: Jangan Cari Pembenar

Namun, kata dia, sebelum minta FIFA adil, semestinya Koster introspeksi diri.
“Sudah mengetahui Timnas Israel lolos, lantas kenapa masih bertahan mau jadi tuan rumah?
Kenapa tuntutan agar FIFA mencoret Timnas Israel tidak dilakukan saat mengajukan diri jadi tuan rumah?” paparnya.
Gendo menambahkan bahwa dirinya juga anti terhadap Israel yang menjajah Palestina dan hal itu bertentangan dengan UUD RI 1945.
“Pertanyaannya, lalu kenapa Anda tidak menyatakan hal yang sama saat bendera Israel berkibar di Konferensi International Parlementary Union yang diselenggarakan di Bali pada 2022 atau menolak atlet Esport dari Israel yang bertanding di sini?
Benarkan alasan yang Anda kemukan karena prinsip politik atau hanya alasan yang dibuat terkesan heroik agar terkesan hebat?” kritiknya. (lia/JPNN)
Pencinta sepak bola Bali Wayan 'Gendo' Suardana melancarkan kritik terhadap Gubernur Koster habis-habisan seusai FIFA coret Indonesia: jangan cari pembenar
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News