FIFA Pasang VAR di 6 Stadion Piala Dunia U-20, Ketum PSSI Merespons, Wow

Senin, 13 Maret 2023 – 07:44 WIB
FIFA Pasang VAR di 6 Stadion Piala Dunia U-20, Ketum PSSI Merespons, Wow - JPNN.com Bali
Ilustrasi Video assistant referee atau VAR yang akan dipasang di enam stadion yang digunakan untuk Piala Dunia U-20 di Indonesia. Foto: AFP

Itu yang kita tunggu-tunggu, siapa tahu rezeki anak saleh, kalau VAR sudah terpasang, siapa tahu kita bisa langsung beli, daripada dicopot, lalu beli lagi, dipasang lagi, tetapi ya kalau bisa,” ujar Erick Thohir lagi.

Sampai saat ini  stadion di Indonesia belum ada yang menggunakan fasilitas VAR, termasuk untuk kompetisi profesional seperti Liga 1.

Erick Thohir bulan lalu mengatakan penggunaan VAR belum jadi prioritas PSSI, mengingat masih ada sektor lain yang perlu menjadi prioritas, salah satunya kesejahteraan wasit.

“Kami akan mendorong perbaikan perwasitan, sistem pertandingan, baru hitung-hitungan VAR," ucap Erick Thohir.

Meski demikian, beberapa pengurus dan pelatih klub pada beberapa kesempatan telah mendesak pemangku terkait untuk segera menggunakan VAR terutama pada pertandingan Liga 1.

Direktur Utama PSM Makassar Sadikin Aksa mendesak PSSI segera mempercepat penggunaan VAR.

“Kami ingin, pertama jadwal yang pasti, kedua perizinan, ketiga kuantitas dan kualitas wasit ditingkatkan dan yang terakhir kami ingin federasi mempercepat pemakaian VAR.

Oleh karana tanpa sokongan itu agak berat," kata Sadikin Aksa.

FIFA dijadwalkan memasang perangkat VAR (video assistant referee) di 6 Stadion Piala Dunia U-20, Ketum PSSI Erick Thohir merespons, wow
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News