Bali United vs PSM: Novri Ogah Sentil Persija, Siap Balas Kekalahan Leg Pertama
bali.jpnn.com, DENPASAR - Bek kanan Novri Setiawan kembali mendapat kesempatan turun sebagai starter saat Bali United menantang pemuncak klasemen Liga 1, PSM Makassar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (20/1) besok.
Kesempatan tersebut kembali datang setelah Novri Setiawan mendampingi pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra dalam sesi konferensi pers menjelang bentrok pekan ke-19, Kamis (19/1).
Novri Setiawan mengatakan pertandingan kontra PSM Makassar menjadi momen bagi Bali United untuk bangkit setelah pada laga sebelumnya kalah dari Persija.
“Ya, mewakili pemain, kami semua sudah siap dan mempersiapkan di latihan untuk pertandingan besok," ujar Novri Setiawan dilansir dari laman klub.
Hanya saja mantan pemain Persija Jakarta ini menolak mengomentari kekalahan Bali United dari Macan Kemayoran.
Menurut Novri, skuad Bali United saat ini memilih fokus menghadapi PSM Makassar yang makin nyaman di puncak klasemen Liga 1 2022-2023.
Apalagi, dirinya dan pemain Bali United mempunya ambisi mengalahkan Pasukan Ramang, julukan PSM Makassar, lantaran pada leg pertama 29 Juli 2022 di Stadion BJ Habibie, Parepare kalah 0 – 2.
“Kami fokus pada persiapan tim untuk pertandingan besok agar meraih hasil terbaik.
Bali United vs PSM Makassar: Bek kanan Novri Setiawan ogah sentil laga terakhir melawan Persija, siap balas kekalahan leg pertama di Stadion BJ Habibie
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News