Ini Rekam Jejak Ryuji Utomo, Rekrutan Anyar Bali United, Jebolan SAD Uruguay

Rabu, 11 Januari 2023 – 22:00 WIB
Ini Rekam Jejak Ryuji Utomo, Rekrutan Anyar Bali United, Jebolan SAD Uruguay - JPNN.com Bali
Bek tengah Ryuji Utomo sepakat mengakhiri kerja samanya dengan Persija. Ryuji Utomo kini resmi jadi pemain Bali United. Foto: Persija

Seusai menuntaskan program SAD Uruguay pada tahun 2013, Ryuji bergabung dengan Persib Youth selama dua tahun.

Tepat pada awal tahun 2015, ia memperoleh kontrak profesional pertamanya dengan bergabung bersama Mitra Kukar.

Belum genap setahun yaitu pada bulan Agustus 2015, Ryuji Utomo kembali memutuskan hijrah ke klub luar negeri dengan mencoba peruntungan bermain di Al-Najma yang saat ini menghuni puncak klasemen divisi kedua Bahrain.

Enam bulan di Bahrain, Ryuji lantas kembali ke Indonesia dengan memperkuat Arema Cronus pada awal 2016.

Setahun kemudian, Ryuji pun memutuskan untuk kembali ke klub ibukota, Persija Jakarta pada 2017.

Namun, bersama Macan Kemayoran, Ryuji menjalani dua kali masa peminjaman dengan klub di luar negeri, yaitu PTT Rayong, Thailand pada akhir 2017 dan Penang, Malaysia pada akhir tahun 2020.

Setelah 6 musim berseragam Macan Kemayoran, Ryuji Utomo resmi menjadi pemain Bali United.

“Tim pelatih menilai Ryuji merupakan pemain yang sesuai dengan kriteria untuk melengkapi komposisi tim terutama di sektor pertahanan.

Ini rekam jejak Ryuji Utomo, rekrutan anyar Bali United pada bursa transfer menjelang bergulirnya putaran kedua Liga 1 2022-2023, jebolan SAD Uruguay
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News