Indonesia vs Thailand: Alexandre Polking Puji Jordi hingga Marselino, Awas

Rabu, 28 Desember 2022 – 17:31 WIB
Indonesia vs Thailand: Alexandre Polking Puji Jordi hingga Marselino, Awas - JPNN.com Bali
Pelatih Timnas Thailand Alexandre Polking (kiri) dan gelandang Sarach Yooyen memberikan pernyataan kepada media saat konferensi pers sebelum laga Grup A Piala AFF 2022 kontra Indonesia di Stadion GBK, Jakarta, Rabu (28/12). Foto: ANTARA/Michael Siahaan

bali.jpnn.com, JAKARTA - Thailand bakal menantang tuan rumah Indonesia pada babak ketiga penyisihan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Kamis (29/12).

Pelatih Alexandre Polking mengatakan Skuad Gajah Perang bakal mewaspadai kualitas individu Timnas Indonesia yang dikenal cepat saat berlari.

Kedua kesebelasan sama-sama memetik poin sempurna pada dua laga awal babak penyisihan grup.

Timnas Indonesia mengalahkan Kamboja dengan skor 2 – 1 dan Brunei Darussalam 7 – 0.

Thailand di lain sisi mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 5 – 0 dan Filipina 4 – 0.

"Pemain-pemain muda Indonesia terus berlari dan konsisten bertarung di lapangan.

Mereka juga sangat kuat di koridor (sayap, red)," ujar Alexandre Polking di Stadion GBK, Jakarta, Rabu (28/12).

Menurut juru taktik asal Brazil itu, dua bek sayap Indonesia memiliki naluri menyerang yang kuat.

Timnas Indonesia vs Timnas Thailand: Pelatih Alexandre Polking memuji Skuad Garuda seperti Jordi Amat hingga Marselino Ferdinan, awas jangan lengah!
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News