Persita vs Bali United: Teco Percaya Diri Petik Poin Sempurna, Modalnya Kuat

Senin, 05 Desember 2022 – 17:14 WIB
Persita vs Bali United: Teco Percaya Diri Petik Poin Sempurna, Modalnya Kuat - JPNN.com Bali
Bek tengah Bali United Willian Pacheco dan Komang Artha saat menjajal rumput lapangan Stadion Manahan Solo, kemarin. Malam ini, Bali United bentrok kontra Persita. Foto: Baliutdcom

Bali United menduduki peringkat kelima dengan 21 poin, sedangkan Persita di posisi keempat dengan 22 poin.

Meski dipastikan bermain tanpa dua pemain andalan, yakni Nadeo Arga Winata dan Ilija Spasojevic, tetapi ada pemain lain yang siap tampil terbaik di depan Teco.

Ada M. Ridho di posisi penjaga gawang dan duo bek tengah Willian Pacheco dan Haudi Abdillah.

Bek kiri dan kanan dan Ricky Fajrin dan Novri Setiawan.

Posisi gelandang menjadi milik Eber Bessa dan Fadil Sausu, ditopang dua winger lincah Privat Mbarga dan Yabes Roni.

Posisi sembilan bakal ditempati Lerby Eliandry yang diplot menjadi pengganti IIija Spasojevic.

"Kami sudah menanti cukup lama kompetisi kembali lagi.

Kami sangat senang dan berterima kasih kepada LIB, kepolisian, serta semua yang membantu membuat liga berjalan lagi,” paparnya. (lia/JPNN)

Prediksi laga Persita vs Bali United: Stefano Teco Cugurra percaya diri bisa memetik poin sempurna, modalnya kuat

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News