Menpora Beber Kick Off Liga 1 2022, Sentil Lampu Hijau dari Kepolisian, Duh

Kamis, 10 November 2022 – 11:35 WIB
Menpora Beber Kick Off Liga 1 2022, Sentil Lampu Hijau dari Kepolisian, Duh - JPNN.com Bali
Striker Bali United Lerby Eliandri mengontrol bola ditempel ketat pemain Persikabo 1973 saat kedua kesebelasan bentrok di Stadion Kapten Dipta, Gianyar. Bali United berharap kepada pemerintah mengizinkan PSSI dan LIB memutar roda kompetisi Liga 1. Foto: Baliutdcom

Namun, kan, izin itu dari polisi. Entah itu lampu hijau, lampu merah, lampu kuning, itu ada di pihak kepolisian," kata Zainudin.

Oleh karena belum ada izin pemerintah, PSSI dan LIB belum memutuskan kapan melanjutkan lagi Liga 1 musim ini yang dihentikan sejak Tragedi Kanjuruhan pecah Sabtu lalu (1/10).

LIB memiliki tiga opsi tanggal dimulainya lagi Liga 1, yakni 18 November, 25 November dan 2 Desember 2022.

Namun, kapan kompetisi itu dimulai sesuai izin pemerintah, LIB menargetkannya selesai pada 16 April 2023.

Alasan LIB adalah untuk memberikan ruang  pelaksanaan Piala Dunia U-20 yang dimulai pada Mei 2023.

LIB berharap kepastian izin Liga didapatkan sebelum Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang digelar di Jakarta pada 15 November 2022. (lia/JPNN)

Menpora Zainudin Amali beber kick off Liga 1 2022 yang berhenti akibat Tragedi Kanjuruhan, kembali sentil lampu hijau dari kepolisian, duh

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News