TC Timnas U-20 Bergeser ke Spanyol, Ini PR Besar Skuad Shin Tae yong

Menurut penggawa Timnas U-20 Indonesia, Afriyanto Nico, ada tiga kekurangan yang meski dibenahi saat TC di Eropa.
"Kami masih banyak kekurangan, terutama soal passing (mengoper), build up (membagun serangan), dan komunikasi," ujar Afriyanto Nico dilansir dari JPNN.com.
Penggawa Persija Jakarta ini mengakui kekurangan ini telah diketahui pelatih Shin Tae yong.
Gelandang Timnas U-20 Indonesia Zanadin Fariz menyebut pelatih Shin Tae Yong meminta anak asuhnya untuk tidak mudah kehilangan bola.
"Coach Shin meminta kami untuk mengurangi kehilangan bola. Maksimal kami hanya boleh tiga kali kehilangan bola dalam satu laga," papar Zanadin Fariz.
Berita ini telah tayang di JPNN.com dengan judul: 3 Pekerjaan Rumah Timnas U-20 Indonesia Setelah Imbang Melawan Moldova
TC Timnas U-20 Indonesia bergeser ke Spanyol dengan hasil memuaskan setelah menggelar empat pertandingan, ini pekerjaan rumah (PR) besar Skuad Shin Tae yong
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News