Shin Tae yong Semringah Timnas U-20 Bekuk Klub Turki: Kurang Maksimal, Duh
Jadi, isi pertandingan juga lumayan baik. Secara keseluruhan berjalan baik,” kata Shin Tae yong dilansir dari laman PSSI.
Shin Tae yong mengatakan meski Skuad Garuda Nusantara menang, tetapi masih ada kekurangan dalam tim.
Pelatih berdarah Korea Selatan ini menyebut anak asuhnya kurang maksimal dalam melakukan pressing dan masih sering kehilangan bola.
“Jadi, kelemahan saat ini kalau kehilangan bola itu mereka suka berdiri diam saja.
Seharusnya pemain kami itu pressing biar lawan tidak dapat peluang yang baik atau serangan balik,” ujar Shin Tae yong.
Pelatih yang membawa Timnas Senior lolos Piala Asia 2023 berjanji akan memperbaiki kelemahan skuadnya itu.
“Pelan-pelan kelemahan ini harus segera diperbaiki,” ucapnya.
Secara keseluruhan, pelatih 52 tahun itu melihat ada perkembangan signifikan yang ditunjukan para pemain.
Pelatih Shin Tae yong semringah Timnas U-20 bekuk klub Turki Cakallikli Spor dengan skor 2 - 1: kurang maksimal, ini yang paling disorot
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News