Persebaya Bertenaga dengan Pemain Muda, Bali United Dalam Bahaya

Kamis, 01 September 2022 – 06:29 WIB
Persebaya Bertenaga dengan Pemain Muda, Bali United Dalam Bahaya - JPNN.com Bali
Gelandang muda Persebaya Andre 'Cobra' Octaviansyah menjadi andalan Bajul Ijo saat bentrok kontra Bali United, Jumat (2/9) di Stadion GBT, Surabaya. Foto: Instagram @de_light_photography

Dalam dua pertandingan terakhir Persebaya dan PSS Sleman, gelandang 17 tahun itu tampil ngeyel dan solid.

Pelatih Persebaya Aji Santoso bahkan memberi pujian khusus kepada mantan pemain Persikabo 1973 itu.

Menurut Coach Aji Santoso, Andre Octaviansyah memenuhi ekspektasinya saat diberi kepercayaan turun ke lapangan hijau.

"Dua pemain saya rotasi si (Muhammad) Hidayat diganti Andre dan (Arief) Catur posisinya ditempati Alta (Ballah)," kata Coach Aji Santoso dilansir dari jatim.genpi.co.

Mantan pelatih Timnas Indonesia ini menilai Andre mampu menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pemutus aliran bola dari para pemain lawan.

"Menurut saya cukup bagus, tidak banyak beri ruang ke pemain lawan. Penampilan perdana (Andre Cobra, red) sebagai starter sudah bagus," ujarnya.

Melihat kapasitas seorang Aji Santoso yang memuji penampilan Andre ‘Cobra’ Octaviansyah, Bali United wajib waspada.

Tim pelatih dan pemain Bali United harus bisa mematikan pergerakan Andre dan pemain muda Persebaya lainnya agar bisa memetik poin sesuai target yang diusung dari Bali. Semoga ! (lia/JPNN)

Persebaya Surabaya lebih bertenaga dengan pemain muda pada musim 2022-2023, Bali United dalam bahaya saat kedua kesebelasan bentrok Jumat (2/9)

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News