Catatan untuk M Ridho Jelang Bali United vs Persik: Man of The Match Kontra Persib

Jumat, 26 Agustus 2022 – 13:39 WIB
Catatan untuk M Ridho Jelang Bali United vs Persik: Man of The Match Kontra Persib - JPNN.com Bali
Gaya selebrasi kiper Bali United Muhammad Ridho setelah menggagalkan penalti striker Persib David da Silva, Selasa (23/8). Foto: Ligaindonesiabaru.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Muhammad Ridho hampir pasti menempati posisi penjaga gawang Bali United pada pekan ketujuh Liga 1 2022/2023 kontra Persik Kediri, di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Sabtu (25/8).

Kiper asal Pekalongan ini bakal menempati posisi yang ditempati Nadeo Argawinata setelah penjaga gawang utama Bali United itu absen gegara kartu merah yang diperoleh saat bentrok kontra Persib, Selasa (23/8).

Bali United tidak khawatir dengan kapasitas M.Ridho.

Status man of the match yang diperoleh M.Ridho saat menjadi kiper pengganti pada laga terakhir menjadi bukti ketangguhan sang penjaga gawang.

Kiper dengan tinggi 178 cm itu tampil sangat memukau di bawah mistar gawang.

Mantan penjaga gawang Borneo FC dan Madura United itu sukses menjalankan tugasnya di bawah mistar gawang dengan baik.

M Ridho rela berjibaku melakukan penyelamatan krusial untuk mematahkan serangan berbahaya dari Persib Bandung.

Para pemain Persib Bandung dibuat frustasi akibat sigap dan refleks mumpuni M. Ridho di bawah mistar gawang.

Catatan untuk kiper anyar Muhammad Ridho jelang Bali United vs Persik Kediri: Memperoleh Man of The Match kontra Persib Bandung
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News