Thomas Doll Datang Lebih Awal, Ungkap Alasan Berkarier di Indonesia, Menyentuh

Sabtu, 30 April 2022 – 10:53 WIB
Thomas Doll Datang Lebih Awal, Ungkap Alasan Berkarier di Indonesia, Menyentuh - JPNN.com Bali
Pelatih anyar Persija Thomas Doll yang pernah menjadi juru taktik klub Bundesliga, Borussia Dortmund. Thomas Doll dikontrak tiga tahun menangani skuad Macan Kemayoran. (Facebook Thomas Doll)

bali.jpnn.com, JAKARTA - Pelatih baru Persija Jakarta Thomas Doll tidak punya waktu berleha-leha setelah ditunjuk menjadi pelatih Macan Kemayoran.

Mantan pelatih tim Bundesliga, Borussia Dortmund ini bakal bertolak ke Jakarta pada 15 Mei.

Thomas Doll datang lebih cepat dari rencana awal untuk menghadapi agenda pramusim kompetisi Liga 1 2022/2023 yang dijadwalkan mulai bergulir pada 27 Juli.

"Mungkin tiba di Indonesia pada 16 atau 17 Mei karena harus mengikuti serangkaian tes medis.

Saya tidak sabar untuk bisa bertemu pemain, suporter The Jak Mania dan semua orang," kata Thomas Doll saat wawancara secara virtual dalam acara Buka Puasa Bersama Persija kemarin.

Coach Thomas Doll mengaku telah memantau kondisi tim dengan menyaksikan laga Persija sebagai bekal awal menangani Andritany Ardhyaksa dkk.

Menurutnya, Macan Kemayoran punya potensi menjadi tim kuat pada musim depan.

Karena itu, dirinya akan mencari pemain yang terbaik untuk tim.

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll datang lebih awal ke Jakarta, ungkap alasan berkarier di Indonesia, menyentuh
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News