Coach Teco Bongkar Kunci Bali United Bekuk PSIS Semarang, Ternyata Simpel

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kemenangan tipis Bali United kontra PSIS Semarang di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, kemarin (20/2) malam sudah cukup bagi Pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra.
Menurutnya, kemenangan 1 – 0 maupun 4 – 0 nilainya sama, yakni tiga poin.
Karena itu, meski menang tipis, Coach Teco mengucap syukur dan berterima kasih kepada skuadnya yang sudah bekerja keras merebut tiga kemenangan.
Dengan kemenangan ini, Bali United kembali menempel ketat pemuncak klasemen sementara Liga 1, Arema FC.
Bali United mengantongi 54 poin, selisih satu angka dari Arema FC yang mengantongi 55 poin.
Bali United berhasil menggusur Bhayangkara FC yang pada pertandingan sebelumnya sempat menggeser Bali United berkat kemenangan telak 4 – 0 kontra Persikabo 1973.
Menurut Coach Teco, kunci Bali United memenangkan pertandingan kontra PSIS Semarang kemarin terletak pada recovery tim.
Berkat recovery yang tepat, Bali United mampu mengunci 8 kemenangan dari 9 pertandingan yang digelar di Stadion Ngurah Rai.
Coach Stefano 'Teco' Cugurra bongkar kunci Bali United bekuk PSIS Semarang, ternyata simpel
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News