Iwan Bule Apresiasi Skuad Garuda Tekuk Timor Leste saat 8 Pemain Terpapar Covid-19, Simak

Senin, 31 Januari 2022 – 11:32 WIB
Iwan Bule Apresiasi Skuad Garuda Tekuk Timor Leste saat 8 Pemain Terpapar Covid-19, Simak - JPNN.com Bali
Ketum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule menyaksikan laga Timnas Indonesia versus Timor Leste di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, kemarin malam. Foto: PSSI.org

bali.jpnn.com, GIANYAR - 8 pemain Timnas Indonesia harus absen saat kontra Timor Leste pada laga uji coba internasional FIFA Matchday di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (30/1) malam kemarin.

Para pemain andalan Indonesia itu harus absen lantaran terpapar Covid-19.

Meski kehilangan banyak pemain, Skuad Garuda sukses mengalahkan Timnas Timor Leste dengan skor 3 – 0.

Tiga gol kemenangan Timnas Indonesia dicetak oleh Terens Puhiri pada menit 5, Ramai Rumakiek menit 41, dan Ricky Kambuaya di menit 72).

Pada laga ini, sejumlah rotasi dilakukan Pelatih Timnas Shin Tae yong.

Dua pemain muda potensial yang baru berusia 17 tahun, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh diturunkan sejak menit awal.

Sementara penyerang Borneo FC Terens Puhiri mendapat kesempatan sebagai starter menggantikan peran Irfan Jaya.

"Alhamdulillah timnas Indonesia kembali meraih kemenangan pada laga FIFA Matchday melawan Timor Leste.

Ketum PSSI Iwan Bule mengapresiasi skuad Garuda yang berhasil mengalahkan Timor Leste saat 8 pemain terpapar Covid-19, simak
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News