Bambang Pamungkas Pastikan Coach Sudirman Paling Layak untuk Persija

bali.jpnn.com, JAKARTA - Setelah pemberhentian pelatih Angelo Alessio, Bepe angkat bicara terkait posisi Sudirman.
Manajer Persija Bambang "Bepe" Pamungkas memastikan posisi Sudirman sebagai pelatih kepala skuat Macan Kemayoran tidak akan goyah sampai Liga 1 Indonesia musim 2021-2022 tuntas.
Dalam konferensi pers virtual yang diikuti di Jakarta, Kamis (20/1) malam, Bambang menyebut bahwa ada setidak-tidaknya dua alasan terkait hal itu.
Pertama, andai Sudirman diganti di tengah jalan dengan juru taktik baru, Persija mau tak mau harus kembali beradaptasi dengan strategi, filosofi dan lain-lain.
Padahal, hanya tersisa 14 pertandingan lagi di Liga 1 Indonesia 2021-2022 bagi Persija yang mengincar posisi tiga besar pada akhir musim.
"Itu cukup berisiko," ujar Bambang.
Kedua adalah tentang syarat administrasi pelatih di Liga 1 2021-2022 yakni wajib memiliki lisensi minimal A AFC.
Sudirman sudah memenuhi hal tersebut dan manajemen Persija menilai tak ada alasan untuk tidak memercayakannya posisi sebagai orang nomor satu di skuad senior saat ini.
Manajer Bambang Pamungkas alias Bepe memastikan Coach Sudirman adalah orang yang paling layak untuk pimpin Persija
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News