Koster – Giri dan Joss 24 Menang, Ini Program Kesejahteraan untuk Krama Bali & Buleleng
Anak-anak SMA nanti tiyang (saya) bantu, sementara anak SD dan SMP di Buleleng Pak Joss 24 akan gratis pendidikanya," kata Koster.
Selain itu, program-program pembangunan Bali berlandaskan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali akan dilanjutkan Koster-Giri.
Bantuan khusus keuangan (BKK) untuk desa adat akan tetap diberikan.
Bahkan akan dinaikan angkanya dari sebelum Rp 300 juta per desa adat setiap tahun.
Kenaikan ini bertujuan untuk memperkuat tatanan desa adat dalam menjalankan tugas menjaga tradisi, budaya seni dan kearifan lokal Bali.
Koster-Giri juga akan kembali menyalurkan BKK untuk subak di seluruh Buleleng dan Bali.
Bantuan Rp 50 juta per subak setiap tahun akan kembali diberikan kepada petani.
Tujuannya agar Bali bisa mempertahankan lahan sawah dan berdaulat pangan.
Beberapa program paslon Koster – Giri dan Joss 24 yang akan direalisasikan ketika terpilih nanti seperti menjamin hidup dan mati krama Buleleng.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News