Pilkada 2024: Rakor Tim Pora NTB Fokus Meningkatkan Pengawasan Orang Asing
Kabid Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Kanwil Kemenkumham NTB Ngurah Mas Wijaya Kusuma mengharapkan agar setelah rapat, proses pertukaran informasi tentang perlintasan, keberadaan, dan kegiatan orang asing di Provinsi NTB tetap berlangsung.
Informasi sekecil apapun akan ditelaah dan ditindaklanjuti.
"Keberadaan orang asing tidak hanya membawa dampak yang positif, tetapi juga membawa dampak negatif, sehingga perlu dilakukan pengawasan orang asing secara berkala," ujar Ngurah Mas Wijaya Kusuma.
Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan meminta seluruh jajaran untuk meningkatkan antisipasi atas keberadaan orang asing yang berpotensi mengganggu stabilitas Pilkada Serentak di Provinsi NTB.
"Keberadaan orang asing di sekitar kita wajib diwaspadai jangan sampai keberadaan mereka mengganggu situasi kondusif menjelang Pilkada Serentak di bulan November 2024," ujar Kakanwil Parlindungan. (lia/JPNN)
Seluruh pemangku kepentingan dalam Tim Pora NTB diminta mengantisipasi kerawanan yang melibatkan WNA menjelang Pilkada 2024.
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News