Prabowo Sentil Jasa Para Mantan Presiden, Sorot Program Hilirisasi Jokowi

Selasa, 06 Februari 2024 – 19:34 WIB
Prabowo Sentil Jasa Para Mantan Presiden, Sorot Program Hilirisasi Jokowi - JPNN.com Bali
Calon presiden nomor urut 02 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto usai potong tumpeng HUT ke-16 Partai Gerindra di Denpasar, Bali, Selasa (6/2). Foto: ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

"Masa bahan alam diberi Tuhan, diambil dari bumi kita, dibawa ke negara lain, dijadikan televisi, komputer, handphone dan pesawat, lalu kita beli?" ujar Prabowo.

Menurut Prabowo, sejumlah pakar dan pengamat melihat kondisi Indonesia hari ini sebagai wujud raksasa yang sedang bangun.

Perjuangan para pendahulu itu yang hendak diteladani Prabowo, termasuk menjadi bangsa besar di hadapan dunia.

"Apabila Prabowo-Gibran mendapat mandat politik, kami menjadi tetangga yang baik bagi semua (negara) tetangga-tetangga kita. Ini kepribadian Indonesia.

Kita kan ramah sama tetangga kita, apalagi dengan tamu yang datang, kan kita terima dengan baik.

Dari semula, kita politik bebas aktif, kita tidak mau bergabung blok mana pun. Kita non-blok, bersahabat sama semua," ucap Prabowo.

Prabowo juga meminta kader dan pendukungnya untuk meneladani jasa-jasa para pahlawan.

Dia lantas  mencontohkan sosok I Gusti Ngurah Rai, yang namanya terukir sebagai nama bandara, sebagai pahlawan yang telah berkorban demi bangsa.

Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto sentil jasa para mantan presiden Republik Indonesia, sorot program hilirisasi Jokowi
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News